Contoh undangan pengajian sering dibutuhkan oleh dan ibu-ibu pengajian yang ingin membuat undangan. Apalagi sekarang bisa membagikan surat undangan melalui WA, tidak perlu mencetaknya terlebih dahulu dan mengantarnya ke alamat masing-masing.
Namun ada yang harus diperhatikan saat hendak membagikan undangan pengajian lewat WhatsApp. Sebaiknya tetap memperhatikan tatacara penulisan, jangan seperti mengajak teman. Sebaiknya menggunakan format yang rapi dan tertata rapi sehingga kesannya sopan dan elegan.
Contoh Format Undangan Pengajian Lewat WhatsApp
Meskipun tidak formal banget seperti surat undangan yang berbentuk fisik pada umumnya. Namun contoh undangan pengajian baiknya dengan tata bahasa yang sopan dan rapi. Sehingga yang diundang merasa dihormati dan datang ke pengajian yang dijadwalkan, contoh formatnya seperti ini:
Salam Pembuka
Salam pembuka merupakan awal dari susunan surat undangan yang ada. Dalam surat undangan pengajian salam pembukaan merupakan salah satu unsur wajib yang harus ada sebagai sikap kesopanan. Karena pengajian merupakan kegiatan yang religius sebaiknya juga sopan.
Pembuka
Pembukaan yang baik dan jelas untuk penyampaian undangan juga merupakan bagian yang cukup penting. Alangkah baiknya kalau dalam pembukaan ini tidak menggunakan kata-kata yang panjang lebar namun singkat, padat dan cukup jelas.
Isi
Isi merupakan bagian yang paling penting dari sebuah undangan pengajian. Baik yang disebarkan melalui cetakan alias undangan fisik. Maupun yang disebarkan melalui aplikasi perpesanan. Isi yang tertera dalam undangan pengajian ini meliputi lokasi, tanggal, waktu, topik pengajian dan penceramah yang mengisi acara.
Penutup
Penutup sebagai kata-kata terakhir juga sebaiknya juga ridak usah terlalu bertele-tele atau panjang. Yang utama adalah jangan lupa untuk mengucapkan ucapan terimakasih dan berharap yang dituju berkenan utnuk menghadiri undangan Anda.
Demikianlah format undangan pengajian yang dapat kamu jadikan acuan. Sehingga tidak akan keliru atau salah susunan dalam menulis undangan. Meskipun suratnya sederhana namun kalau mencakup 4 unsur diatas sudah masuk dalam kategori sempurna.
Contoh Undangan Pengajian Melalui WhatsApp
Agar kamu lebih mudah dalam menulis surat undangan yang ingin kamu sebarkan, maka bisa melihat beberapa contoh undangan pengajian lebih dahulu. Sehingga tidak bingung mau memulainya harus menuliskan apa. Beberapa contoh yang dapat kamu lihat adalah sebagai berikut:
Contoh Surat Undangan Nomor 1
Contoh surat Undangan Pengajian Tasyukuran melalui WhatsApp. Kamu dapat menuliskan waktu, tempat dan tanggalnya dengan jelas. Undangan yang singkat dan jelas ini sangat sesuai utnuk disebarkan melalui pesan WA.
Assalamualaikum warohmatullahi wabarokatuh
Salam silaturahmi kami sampaikan semoga Bapak/Saudara tetap dalam keadaan sehat wal’afiat dan semoga selalu berada dalam naungan rahmat dan ridho Allah SWT. Amin.
Kemudian, sembari memohon taufik dan hidayahNya, kami sekeluarga bermaksud mengundang Bapak/Saudara agar hadir dalam acara Do’a bersama/Tasyakuran. Yang akan kami laksanakan pada :
Hari : Kamis, 11 Mei 2022
Waktu : 19.30 WIB (ba’da isya)
Tempat : Rumah Bapak Hasbullah Rasyid Habib
Merupakan suatu kehormatan dan kebahagiaan bagi keluarga kami jika Bapak/Saudara dapat hadir pada undangan kami.
Atas kehadiran Bapak/Saudara kami ucapkan terima kasih.
Wabillahi Taufik Walhidayah, Wassalamu’alaikum Wr. Wb
Demikianlah contoh penulisan sederhana yang rapi dan formatnya sesuai dengan aturan. Dengah tatabahasa yang singkat dan tidak terlalu bertele-tele membuat yang membaca dapat langsung paham dengan isi dari undangan tersebut.
Baca Juga : Beberapa Contoh Iklan Kolom dari Banyak Bidang
Tasyukuran merupakan selamatan atau pesta utnuk berterimakasih kepada Allah atas nikmat yang diterimanya. Misalnya karena cita-citanya terlaksana, menyelenggarakan aqiqah untuk putra putrinya dan juga berbagai hal yang membuat umat Islam harus mengucapkan syukut kepada-Nya.
Contoh Surat Undangan Nomor 2
Contoh Undangan Pengajian Wirid Yasin Melalui WhatsApp. Wirid Yasin merupakan kalimat yang terdiri dari dua kata, yakni Wirid dan Yasin yang memiliki arti pembacaan surat Yasin sebagai ibadah yang mulia disisi Allah. Kamu dapat membuat surat undangan utnuk pengajian seperti ini.
Assalamu’alaikum Wr. Wb, Puji syukur kita panjatkan kehadirat Allah SWT, semoga kita selalu dalam lindungan-Nya, amin.
Dengan surat ini kami mengundang Bapak/Ibu dalam acara pengajian rutin bulanan yang akan dilaksanakan pada :
Hari / Tanggal : Kamis, 11 Mei 2022
Jam : 17.30 WIB (ba’da isya)
Tempat : Rumah Bapak Ismundarto Samsi
Penceramah : Ustad Hanung Al Habsyi
Demikian kami sampaikan undangan ini, mohon kiranya kehadiran Bapak / Ibu tepat pada waktunya. Atas kehadirannya kami mengucapkan terimakasih. Wabillahi Taufiq Wal Hidayah, Wassalamu’alaikum Wr. Wb.
Hormat Kami
Contoh Surat Undangan Nomor 3
Contoh surat undangan untuk pengajian sederhana dapat kamu buat dengan contoh sebagai berikut. Kalimatnya singkat, padat dan jelas. Sehingga pembaca dapat langsung mengerti artinya setelah membacanya sekilas saja. Karena untuk pengajian sederhana maka kalimatnya juga cukup sederhana.
Assalamualaikum warohmatullahi wabarokatuh
Mengharapkan kehadiran bapak/ibu/sdr. Pada acara Pengajian universitas dengan pembicara :
Ust. Arif Rahman Hasbullah Rasyid Habib
Bertempat di Masjid Faqih Usman Kampus Universitas Muhammadiyah Gresik.
Pada hari Kamis, 11 Mei 2022
Pukul 09.30 – 11.30 WIB
Wassalamu’alaikum Wr. Wb
Pinmpinan Ranting Muhammadiyah GKB 2
Contoh Undangan Pengajian 4
Contoh untuk undangan pengajian rutin yang dapat kamu tiru. Karena pengajian rutin dilakukan secara berkala maka orang yang diundang hanya akan fokus saat melihat tanggal, waktu dan tempatnya saja. Karena sudah biasa melakukannya sehingga kamu dapat mencontoh yang berikut ini:
Perihal : Pengumuman dan Undangan
Kepada
Kaum Muslimin Muslimat
Mengharapkan dengan sangat kehadiran kaum muslimin dan muslimat pada acara pengajian umum dalam rangka walimatul khitan yang insya Allah akan diselenggarakan pada :
Hari : Kamis malam Jumat
Tanggal : 11 Mei 2022
Waktu : Pukul 20.00 WIB
Tempat : Rumah Bpk. Aghiesna Rahmanto Desa Kalipucang Rt. 09/03
Pembicara : KH. Drs. Bambang Sriyanto dari Tegal
Qori : Ustadz Ismu Prabowo
Demikian undangan ini kami sampaikan, semoga kita dapat berjumpa di acara tersebut. atas kehadirannya kami sampaikan terima kasih yang tak terhingga.
Dengan tulisan yang singkat tersebut tentunya akan membuat pembaca membaca undangan dengan lebih cepat. Tidak menghabiskan ruang pada layar handphone dan juga tidak mengganggu beban kinerja handphone.
Contoh Undangan Pengajian 5
Kamu juga bisa meniru format yang berikut ini, sehingga memiliki pilihan utnuk membuat undangan yang berbeda. Meskipun memiliki poin utama dan isi yang nyaris sama. Tuliskan dengan sederhana seperti berikut:
Assalamu’alaikum wr wb
Kepada jamaah pengajian sudah rutin mengikuti pengajian setiap bulan, untuk acara pengajian bulan depan akan di adakan di rumah bapak Wisnu Sejati yang beralamatkan di jalan Jonggol-Pendeuy desa Suka Makmur kecamatan Jonggol
Hari: Kamis
Tanggal: 11 Mei
Tempat halaman rumah pak Wahyu
Demikianlah undangan singkat ini kami mengharap kehadiran saudara semua dan terimakasih atas perhatiannya
5 contoh undangan pengajian singkat tersebut dapat kamu adosi dikala sedang membutuhkan referensi untuk membuat undangan pengajian. Dengan pemilihan kata-kata yang singkat, padat dan jelas. Maka kamu dapat membuat undangan menjadi lebih efektif dan efisien.